Dia

Kisah kasih di sekolah dengan dirinya..
Tiada kisah paling indah kisah kasih di sekolah..
Tiada masa paling indah masa-masa di sekolah..

Dia..
Kenalkan dia itu gadis yang beratnya 55kg waktu SMK. Dia gadis yang lumayan besar diantara teman-temannya. Dia adalah anak dari bapak yang pekerjaannya tidak sehebat bapak teman-temannya, dan ibunya pun pekerja keras dalam keluarganya.

Dia..
Di tahun 2009 yang lalu dia mulai memasuki Sekolah Menengah Kejuruan. Sama sekali pilihannya sendiri, dengan percaya dirinya dia ingin memasuki jurusan yang bagus, sayangnya dia lulus di jurusan yang sama sekali asing baginya pada saat itu. Gadis itu memilih masuk sekolah yang lebih dekat dari rumahnya, karena dia tau lelahnya orang tua antar jemput anaknya di sekolah itu bagaimana..

Dia..
Gadis yang selalu ingin mandiri, keras kepala, boros, pantang menyerah, namun hatinya rapuh.
Tahun pertama masuk di sekolah dia hanya mempunyai 2 orang teman perempuan selebihnya lelaki, Iya sekolahnya sekolah teknik..

Gadis ini adalah tipe gadis yang mudah bergaul di mana saja. Kadang pula ada yang tidak menerima kehadirannya, karena gadis ini pula selalu membuat orang marah.
Dia mencoba mengikuti organisasi yaitu organisasi OSIS dan paskibraka (kepedean mental lemah, tinggi tidak mendukung. Tapi ini bukti kalau dia sayang dengan INDONESIA) HIHI

berbicara tentang cinta.. didalam organisasi osis ternyata dia jatuh cinta pada ketua osis (seniornya sendiri). Seiring berjalannya waktu dan labilnya gadis ini dia bosan dengan berorganisasi, nilai jelek, pulang capek, dan sering bertengkar dengan ibunya sendiri. Akhirnya dia memutuskan untuk fokus pada satu organisasi yaitu Paskibra meski dia tau tempatnya selalu di barisan 45. Hihi

Tahun kedua keseruan sekolah pun mulai meningkat.. gadis kecil ini mengenal seseorang dari nomor salah sambung dan ternyata itu adalah teroran dari seniornya sendiri..
Panjang cerita eh dia sigadis itu jatuh cinta sama seniornya dan akhirnya mulai lah kisah asramanya pada saat itu..

Dia..
Dia adalah gadis yang berhati lembut, tidak suka di sakiti tapi selalu menyakiti.. dia menyimpan perasaan ke orang lain dan berjalan dengan yang lain pula. Pada saat itu dia belum sepenuhnya mencintai orang itu.

Di tahun ketiga..
Senior yang menemani dia sudah sah menjadi alumni.. oh iya sekolah yang dia masuki itu program 4 tahun. Pada tahun ketiga keakraban senior mantan ketua osis yang membuat dia jatuh cinta pun berlanjut (tapi berlanjut sebagai kakak dan adik) mereka sudah mempunyai pemilik hati masing-masing. Akrab dengan senior itu sebenarnya tidak gampang kalau kita tidak mengikuti organisasi..

Tentang organisasi paskibraka di sekolahnya..
Organisasi yang membentuk karakter gadis ini sangat mendapatkan perubahan banyak. Dia yang masih memilih pada siapa dia akan berteman tapi karena organisasi ini lah yang membuat kalau hidup tidak bisa memilah milih teman..
Organisasi yang pertama membuat dia diizinkan bermalam di sekolah (tipe ibunya yang keras melarang anaknya tidur di luar rumah, alasannya tempat tidur di rumahnya jauh lebih nyaman) organisasi ini lah yang seniornya bisa meluluhkan hati ibunya sehingga dapat izin. Organisasi ini pun yang banyak mengajarkan makan bersama, hidup bersama, baris berbaris bersama, membangun kesolidaritas bersama. Pokoknya kebersamaan dalam organisasi ini yang sangat susah dia lupa hingga tahun ketahun masih saja tidak habis jika ingin di cerita.

Tahun ke empat (disekolah ceritanya dia adalah senior tingkat atas)
Tahun ke empat praktek kerja industri yang membuat ada kata rindu di dalam kelasnya. Sayangnya pada waktu itu belum ada zaman group. Dia praktek bersama 5 orang temannya (yang ber 4 itu sekelas dan dia sendiri dari kelasnya) 3 bulan kemudian ada tambahan satu  1 orang dari kelasnya.
Oh iya, pada tahun ke empat itu dia mengalami patah hati yang pertama.. orang yang menemani selama dia duduk di bangku sekolah ternyata membuatnya kecewa. Dia punya sahabat perempuan namanya unik seperti karaktetmya.. sahabat kecilnya itu sangat baik dialah tempat curhatnya. Baginya sahabatnya itu sudah tau banyak tentang sifatnya dia mulai dari yang paling buruk hingga yang paling lembut.

Sahabatnya cantik sehingga banyak lelaki yang ada di sekolahnya itu jatuh hati.. tiba sahabatnya punya teman dekat lalu sahabatnya itu memperkenalkan teman dekatnya ke dia dan akhirnya mereka bersahabat pada tahun itu sebanyak 7 orang.. dan galau pada saat itu hilang begitu saja. Diantara 6 sahabat itu ada yang sangat dewasa dalam masalah hati (wajar dia juga sdh lama jalani soal hati) kedewasaan mereka itu seperti umur 25an keatas padahal waktu itu masih umur 17/18 tahun..

Diantara 6 orang sahabat dia miliki ada yang membuatnya jatuh hati. Ternyata ada kesamaan yang sudah di takdirkan.. sayangnya dia tidak menyukai orang yang seumuran dia, tidak menyukai orang yang sudah dia anggap seperti saudara sendiri, alasannya jika dia berpisah dia tidak menyukai pertemuan dengan orang yang pernah dia sukai..

Seiring berjalannya waktu selesailah masa sekolah itu..
Oh iya sebelumnya di tambah satu personil dari 6 sahabat dia menjadi 7 orang.. di dalamnya ada dua pasangan sejoli.. yang lainnya bebas..
Selesai lah masa itu.. masa yang menyenangkan yang tidak bisa terulang kembali..

Dia tidak mempunyai rezeki untuk Melanjutkan studinya kejenjang universitas seperti teman yang lainnya. Pada tahun itu, Dia memutuskan untuk berwirausaha. Semangat untuk bekerja pada bidangnya ada tetapi kedua orang tuannya melarangnya untuk kerja diluar daerah. Akhirnya wirausaha lah jalan satu-satunya. Tahun kedua setelah usai sekolah dia memilih belok demi melanjutkan cita-cita ibunya yaitu kuliah pariwisata untuk mengambil manajemen tata boga, tapi sayang yang dia lulusi itu adalah jasa perjalanan wisata. Ini pilihan kedua dia masuk di tempat itu dan menjalankan kuliahnya selama setahun. Pada tahun berikutnya ibunya meminta dia untuk sekolah roti di Surabaya, tapi dia memilih untuk tetap kuliah disitu dan mengulangi dari awal lagi untuk membuat ibunya bahagia..

Tibalah di ujung akhir cerita..
Diakhir kuliah ada sosok pria (dia adalah sahabatnya waktu di tahun akhir sekolah) datang dengan sendirinya yang telah menyelesaikan kuliahnya..

Keakraban keduanya jauh lebih dekat. Dia sangat bahagia karena bisa lebih dekat dari sahabatnya itu. Dia juga selalu rindu tapi kerinduan dia melawan bahwa sahabatnya itu tidak mempunyai tipe wanita seperti dia.. dia berusaha untuk selalu memenangkan dirinya agar hatinya tidak jatuh keras kepada sahabatnya itu.. namun apa daya berkat sahabatnya lah semua tugas akhirnya selesai.
Dia menyukai sahabatnya itu karena tipe lelaki yang senang memakan kue hasil tangannya sendiri, tipe sahabat yang tampilan sederhana yang membuat banyak wanita menganguminya, tipe sahabat yang sabar dan jika iya berbicara kharismanya keluar..
Ternyata dia tidak sendiri.. sahabatnya diam-diam menyimpan sebuah rasa yang sama. Kedewasaan kedua orang ini hanya ingin pertemanan mereka berlanjut baik jika nanti tak berjodoh.
Hari demi hari hilang kembali sahabatnya itu. Dia hilang demi menjaga dirinya dan menjaga perasaan perempuan (sahabatnya) itu..
Perlahan kuliah pun selesai. Sahabatnya yang dia rindukan hanya datang mengucap selamat lalu pergi lagi.

Mendengar kabar baik dari sahabatnya yang satu sedikit lagi dia ingin menjemput kesuksesan yang ada di depannya. Harapan gadis ini hanya bisa bersama dengan sahabatnya. Semoga doa gadis ini di dengar oleh yang Maha Pencipta hati sehingga nanti mereka mendapatkan orang yang layak menjadi pasangan hidup mereka..

Sahabatnya itu bagai coklat.. bisa merubah mood dia. Ketika marah lalu makan coklat hatinya langsung tenang.. semoga coklatnya tetap utuh di dalam ruangan hati.

Terimakasih karenanya dapat merubah banyak pola pemikiran gadis itu.

-02agustus2018-
Dia.

Komentar

Postingan Populer